



Palopo – (CompleteNews.Id).
Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah, lepas Peserta Jalan Sehat, Rakerda XV KNPI Sulawesi Selatan. Periode 2019 – 2022, di Lapangan Gaspa Kota Palopo. Minggu (8/3/20).
Selain Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, Jalan Santai tersebut juga dihadiri Wali Kota Palopo HM Yudas Amir, Wakil Walikota Palopo H. Rahmat Masri Bandaso, Ketua KNPI Sulsel Nurkanita Maruddin kahfi, Dewan Pengurus Pusat KNPI, Twidi Ginting, Ketua KNPI Palopo, Umar, seluruh anggota KNPI se-Sulsel dan masyarakat Kota Palopo.
Gubernur Sulawesi Selatan dalam sambutannya mengatakan. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan motivasi tersendiri, bagi seluruh masyarakat Kota Palopo.
“Pemprov Sulsel bersama seluruh Pemerintah se Kabupaten Kota, akan selalu siap berkolaborasi dengan KNPI,” kata Nurdin Abdullah.
Nurdin Abdullah dalam kesempatan itu menghimbau, kepada seluruh masyarakat agar melakukan pencegahan terhadap Virus Corona (Covid – 19).
“Lakukan pola hidup sehat, jaga kebersihan, cuci tangan dan gunakan masker jika dalam keadaan sakit,” ucap Prof HM Nurdin Abdullah, Gubernur Sulawesi Selatan.
Rute jalan santai. Start di Lapangan Gaspa Kota Palopo, melalui Jl. Andi Djemma dan Finish di Lapangan Pancasila Kota Palopo.
Di Lapangan Pancasila Jalan santai berakhir dengan melakukan undian doorprize dengan hadiah utama Umrah.
Hadiah Umroh diraih oleh Kaisar, karyawan Bank Mandiri cabang Palopo. (*/Ac).
