Beranda Metro Maqbul Halim: Pak Danny Bu Indra, Lolos Dari Lubang Jarum

Maqbul Halim: Pak Danny Bu Indra, Lolos Dari Lubang Jarum

585
0
BERBAGI

Makassar – (CompleteNews.Id).

Ir Moh Ramdhan Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti, dinyatakan lolos, dan resmi menjadi Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar, oleh Komisi Pemilihan Umum Kota Makassar, Senin, 12/2/2018.

Juru bicara (Jubir) Petahana Calon WaliKota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, yang berpasangan dengan Indira Mulyasari Paramastuti, (DIAmi) Maqbul Halim, menyampaikan kesyukurannya setelah pasangan tersebut resmi ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar, sebagai pasangan calon (paslon).

Maqbul mengatakan “Sebuah kesyukuran besar. Pak Danny dan Bu Indira lolos dari lubang jarum,” katanya.

Menurut Maqbul, lolosnya pasangan Danny-Indira (DIAmi) tidak bisa diperkirakan seperti cuaca. Karena banyak tahapan-tahapan yang dia lalui.

“Cuaca itu bisa diperkirakan. Tapi 0memperkirakan apakah Pak Danny dan ibu Indira bisa lolos jadi calon, itu sangat sulit memperkirakannya”terang Maqbul.

Jubir Diami ini, juga menyampaikan permohonan maaaf kepada pihak yang kecewa, atas lolosnya pasangan DIAmi sebagai Calon Wali Kota dan Wakil WalikotaMakassar. (LAP: Im/W).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here